Ajang Miss Universe 2011 selesai digelar tadi malam di Sao Paulo, Brasil. Istimewanya, ajang tahunan kali ini menobatkan gelar Miss Universe pada Leila Lopes dari Angola. Wow, sesuatu banget. Dalam bayangan saya, miss universe itu refer to cewek-cewek yang langsing dan tentu berkulit putih, atau setidaknya latinos. Macam Ximena Navarette atau Stefania Fernandez lah.
Tapi saya senang dengan kemenangan Leila Lopez (eh dia mengalahkan miss ukraina yang setelannya benar-benar "miss universe banget"). Ini semacam terobosan ya. Kalau kata Melani Putria, terpilihnya Leila Lopes dari Angola sebagai Miss Universe 2011 menunjukan bahwa kecantikan sekali lagi tidak bisa 'distempel' wanita berambut panjang dan pirang, kulit putih, layaknya boneka Barbie. Leila telah membuktikan dirinya memiliki nilai plus yang membuat dia stand out (menonjol) dari kontestan yang lain.
Here are some pictures of Leila Lopez..
Leila, you are beautiful!
Selamat ya. Ikut senang :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar